Sabtu ini saya ada agenda untuk mengikuti sebuah training berjudul "Mind Power" di kampus, belajar bagaimana kita bisa memaksimalkan kekuatan pikiran kita untuk hal-hal yang baik dan membantu kita untuk afirmasi hal-hal yang ingin kita dapatkan. Dalam praktek mind power ini kita diberikan modul yang saya perlu waktu terlebih dahulu untuk membaca modul tersebut agar ketika dijelaskan saya bisa mengikuti dengan baik. Tidak lupa penampilan saya harus mendukung untuk meningkatkan mood belajar mind power ini. Setelah mendapatkan teori, kita diminta untuk praktek dengan cara atraksi-atraksi yang mungkin tidak masuk di logika namun dengan kekutatan pikiran kita bisa melakukannya, contohnya adalah menjatuhkan bohlam lampu dari suatu ketinggian namun tidak pecah, dan ini semua bukan sulap bukan sihir hanya menggunakan kekuatan pikiran masing-masing, apabila kita ragu, maka bohlam tersebut tetap akan pecah.
Malam harinya, saya memasak tomyam instan yang saya beli dari seorang teman di kampus. Dalam metode pembuatannya, saya membaca terlebih dahulu instruksinya, namun karena sering lupa, jadi selama membuat, saya juga sambil berbicara kepada diri sendiri agar tidak lupa mengenai urutan pengerjaannya, dan voila! Tomyam nya jadi dan enak bangeeeet!
Komentar