Selasa, 29 - November - 2011, 12:46:23 | miliDownload as PDF | Lihat foto berita ini
BANDUNG, itb.ac.id - Perkumpulan Seni Tari dan Karawitan (PSTK) ITB kembali menyuguhkan pagelaran yang dilaksanakan di kampus ITB pada Sabtu (26/11/11) lalu. Bertajuk "Gathotkaca In Love", pagelaran tersebut menyuguhkan drama yang dikemas dalam kolaborasi karawitan dan tari. Antusiasme pengunjung yang tinggi terlihat dari jumlah pengunjung yang melampaui target panitia, yaitu 150 orang.
Acara ini dibuka dengan sambutan dari ketua pelaksana, M. Sena Luphdika (Sekolah Teknik Elektro dan Informatika 2011), ketua umum PSTK-ITB, Getbogi Hikmawan (Fisika 2010), dan Pembina PSTK-ITB, Prof. Dr. Indra Nurhadi. "Alasan kami mengambil tema ini karena dari judul saja kita membuatnya sesuai dengan perkembangan masa-masa sekarang, dan dari segi cerita esensi lebih tersampaikan dengan baik serta lebih banyak", tutur Sena.
Kemas Wayang dalam 'Bungkus' Lain
Prolog disampaikan oleh pemeran Petruk dan Gareng pada tokoh pewayangan. Drama "Gathotkaca in Love" ini bercerita tentang Gathotkaca putra Werkudara yang akan menikah dengan Pergiwa putra Arjuna tapi kisah cinta mereka tidak berjalan mulus. Dalam perjalanannya, Gathotkaca dan Pergiwa menjumpai berbagai rintangan yang menghalangi kisah cinta mereka.
Kisah pewayangan yang dikemas dalam 'bungkus' yang lain membuat cerita tersebut lebih menarik untuk dinikmati kalangan muda, dengan tidak mengurangi esensi cerita. "Cocok mengambil tema seperti itu, kalau memungkinkan semua cerita pewayangan bisa dibikin drama seperti acara ini, sehingga bisa menambah rasa cinta budaya di masyarakat", ujar salah satu pengunjung, Rafiati (SITH 2011). Acara tersebut ditutup dengan tarian yang dibawakan oleh seluruh panitia dan pemain.
Perkumpulan Seni Tari dan Karawitan (PSTK) ITB setiap tahunnya mengadakan Pinampenan Lare Enggal (PLE), dalam bahasa Indonesia berarti penerimaan anggota baru, sebagai penampilan perdana bagi mahasiswa baru yang termasuk anggota PSTK-ITB. Gathotkaca In Love inilah yang menjadi inisiasi anggota baru pada tahun 2011.
http://www.itb.ac.id/news/3421.xhtml
BANDUNG, itb.ac.id - Perkumpulan Seni Tari dan Karawitan (PSTK) ITB kembali menyuguhkan pagelaran yang dilaksanakan di kampus ITB pada Sabtu (26/11/11) lalu. Bertajuk "Gathotkaca In Love", pagelaran tersebut menyuguhkan drama yang dikemas dalam kolaborasi karawitan dan tari. Antusiasme pengunjung yang tinggi terlihat dari jumlah pengunjung yang melampaui target panitia, yaitu 150 orang.
Acara ini dibuka dengan sambutan dari ketua pelaksana, M. Sena Luphdika (Sekolah Teknik Elektro dan Informatika 2011), ketua umum PSTK-ITB, Getbogi Hikmawan (Fisika 2010), dan Pembina PSTK-ITB, Prof. Dr. Indra Nurhadi. "Alasan kami mengambil tema ini karena dari judul saja kita membuatnya sesuai dengan perkembangan masa-masa sekarang, dan dari segi cerita esensi lebih tersampaikan dengan baik serta lebih banyak", tutur Sena.
Kemas Wayang dalam 'Bungkus' Lain
Prolog disampaikan oleh pemeran Petruk dan Gareng pada tokoh pewayangan. Drama "Gathotkaca in Love" ini bercerita tentang Gathotkaca putra Werkudara yang akan menikah dengan Pergiwa putra Arjuna tapi kisah cinta mereka tidak berjalan mulus. Dalam perjalanannya, Gathotkaca dan Pergiwa menjumpai berbagai rintangan yang menghalangi kisah cinta mereka.
Kisah pewayangan yang dikemas dalam 'bungkus' yang lain membuat cerita tersebut lebih menarik untuk dinikmati kalangan muda, dengan tidak mengurangi esensi cerita. "Cocok mengambil tema seperti itu, kalau memungkinkan semua cerita pewayangan bisa dibikin drama seperti acara ini, sehingga bisa menambah rasa cinta budaya di masyarakat", ujar salah satu pengunjung, Rafiati (SITH 2011). Acara tersebut ditutup dengan tarian yang dibawakan oleh seluruh panitia dan pemain.
Perkumpulan Seni Tari dan Karawitan (PSTK) ITB setiap tahunnya mengadakan Pinampenan Lare Enggal (PLE), dalam bahasa Indonesia berarti penerimaan anggota baru, sebagai penampilan perdana bagi mahasiswa baru yang termasuk anggota PSTK-ITB. Gathotkaca In Love inilah yang menjadi inisiasi anggota baru pada tahun 2011.
http://www.itb.ac.id/news/3421.xhtml
Komentar